Senin 12 Desember 2016 yang bertepatan dengan perayaan Maulid Nabi Muhammad S.A.W, pada jam 09:30 dengan ridho Alloh s.w.t istriku melahirkan seorang bayi cowok dengan selamat. dan proses melahirkannya di rumah  juga di beri kemudahan.

Proses melahirkan yang di lakukan juga bukan di tangani oleh seorang bidan, tapi di lakukan oleh seorang ibu yang memang pekerjaannya membantu prosese melahirkan, istilahnya Dukun melahirkan, itu yang sering kita dengar jika di desa.
Alhamdulillah seorang ibu yang membantu proses melahirkan istriku orangnya sangat sabar dan tidak kasar dalam berucap saat menuntun istriku.

Dengan ketelatenan dan rasa sabarnya ibu tersebut akhirnya berhasil menuntun istriku dan akhirnya tepat jam 9:30 pagi sang cabang bayi keluar dari rahim istriku dengan selamat.

Aku merasa bersyukur karena keduanya dalam keadaan selamat, sehat wal'afiat. Dan diku juga kini resmi menjadi seorang Ayah. Semoga Alloh S.w.t Menjadikan Anakku sebagai anak yang sholeh, menjadi penerus perjuangan Nabi Muhammad dalam menegakkan aqidah dan syari'at islam, menjadi anak yang berbakti kepada kedua orang tua, dan berguna bagi nusa dan bangsa indonesia. Amiiin Yaa Robbal Alamin.

Share this:

Related Posts

Show Disqus Comment Hide Disqus Comment

Disqus Comments